Halaman

Tuesday, March 19, 2019

bisnis plan CURVE SPORT SHOP


CURVE SPORT SHOP
Makalah
Disusun guna memenuhi tugas semester
Mata kuliah: Study Kelayakan Bisnis
Dosen pengampu : Danang kurniawan SE.MM










Disusun oleh :
Fahmi Syadid                                      (212478)



SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM NEGERI KUDUS
JURUSAN SYARI’AH/MBS
TH





BAB I
PENDAHULUAN


Latar belakang Usaha
            Alasan memilih membuka usaha peralatan olahraga adalah untuk memenuhi kebutuhan masyarakat umum yang semakin banyak terutama dalam kebutuhan olahraga sepak bola dan futsal yang semakin marak di kalangan masyarakat. Pemilihan tempat untuk usaha ini juga sangat menentukan, karena jika pemilihan tempat tersebut tidak tepat atau sesuai maka tidak akan memberikan hasil yang maksimal. Karena itu dalam memilih tempatyang strategis yaitu yang dekat dengan jangkauan konsumen
            Karena banyaknya permintaan akan permintaan pakaian olah raga di lingkungan tempat saya belajar. Maka saya memutuskan untuk membuka toko peralatan olahraga dilingkungan saya. Sehingga masyarakat di sekitar saya tidak perlu jauh jauh mencari peralatan ataupun perlengkapan olahraga lagi.
            Mempertimbangkan untuk masa yang akan datang usaha ini akan cukup menguntungkan karena permintaan akan peralatan ataupun perlengkapan olahraga akan selalu bertambah banyak, terkecualinya jika nantinya di daerah tempat toko peralatan sayaakan ada toko peralatan olahraga lain yang menjadi saingan usaha saya sudah mempersiapkan hal tersebut yaitu dengan memberikan pelayanan yang lebih baik,hargayang bersaing serta tepat yang nyaman
            Untuk pelaksanaan dalam toko ini di perlukan modal investasi dan modal kerja untuk mencapai suatu hasil yang baik. Agar hasil yang diperoleh dan biaya yang dikeluarkan untuk mencapai hasil yang baik dari proyek tersebut perlu untuk diperbandingkan, dan bila hasil lebih besar dari biaya maka dapat dikatakan usaha yang saya bangun tersebut menguntungkan.













BAB II
ASPEK UMUM DAN ORGANISASI


A.Nama Unit Usaha
            Nama usaha yang akan didirikan dan dikembangkan bernama “CURVE SPORT SHOP”. Nama ini diambil dari kata curve yang dalam ekonomi curve itu adalah suatu gambar grafik dan sport shop yang berarti toko olah raga, Sehingga CURVE SPORT SHOP secara keseluruhan berarti toko olah raga yang terus berkembang.
Nama Organisasi: CURVE SPORT SHOP
Jenis Organisasi: Perusahaan Dagang Peralatan Olahraga
Pemilik: Fahmi syadid
Alamat : Jalan Kudus-Colo
B .jenis usaha
            Jenis usaha yang direncankan adalah sebagai berikut :
1. Penyediaan alat – alat olahraga, seperti :
            a.Jersey bola
b. Baju olah raga
c.Perlengkapan bermain sepak bola
d.Perlengkapan bermain futsal
e.Perlengkapan renang
f.Perlengkapan badminton dan tenis
2. Penyediaan alat olah raga lain-lain :
a.Bola (basket,bola sepak,pingpong,voli)
b.Skiping
c.Barbel
d.Jaring net
e.Meja pingpong
f.Alat-alat senam
g.Dll
C. BAGAN ORGANISASI.
            a. Bagan Organisasi.


                                                            OWNER


                        CHASIER                                                      SECURITY
                                                            PELAYAN                            


             b.Tingkat Jabatan
1.   Owner
2.    Chasier
3.   Pelayan toko
4.   Security

D. PERSONALIA
a. Kebutuhan tenaga kerja
   Kami dalam menjalankan usaha Curve Sport Shop membutuhkan kurang lebih 9 tenaga kerja denga rincian sebagai berikut :
1.   Kasir 2 orang
2.   Pelayan toko 5 orang
3.   Security 2 orang







BAB III
ASPEK PEMASARAN


A.    Struktur Pasar
      Dalam bisnis ini struktur pasar yang kami masuki adalah pasar monopolistik competition dimana terdapat banyak perushaan yang menawarkan berbagai jasa sejenis.
      Namun toko olahraga Curve Sport Shop merupakan salah usaha yang bergerak dibidang perdagangan alat olahraga dimana di toko ini menjual berbagai macam peralatan olahraga dengan berbagai jenis merk.
B.     Info Pesaing
Sebagai sebuah usaha toko olah raga yang memiliki competitive advantage, curve sport shop memiliki beberapa pesaing dari usaha-usaha sejenis yang memiliki toko olahraga serupa. Oleh karena itu kita perlu tau toko mana yang mampu menyaingi toko kami.
C.    Analisis SWOT
1.      Strengths
Kekuatan dari usaha ini yaitu:
Ø  Brand
Tidak bisa dipungkiri lagi bahwa saat ini, brand atau merk menjadi sebuah kekuatan pada suatu produk. Jika suatu toko tersebut ingin bersaing di pasar, maka diperlukan berbagai jenis brand yang mampu di jual untuk menarik perhatian pelanggan.

Ø  Varian merek dan Bentuk
Variasi merek dan bentuk suatu alat olah raga juga menjadi salah satu kekuatan dalam toko olah raga curve sport shop ini. Dengan adanya variasi merk dan bentuk ini diharapakan konsumen semakin tertarik untuk membeli peralatan olahraga dari kami.

2.      Weakness
Kelemahan pada bisnis penjualan alat olahraga ini adalah kelengkapan peralatan yang di perjual belikan.

3.      Opportunities
Terdapat peluang dalam usaha ini diantaranya, kesempatan pasarnya besar karena permintaan barang akan peralatan olah raga sangat besar terlebih dalam olah raga futsal banyak konsumen atau masyarakat yang senang bermain olahraga ini.
4.      Threats
Faktor yang dapat menghambat usaha ini adalah kompetitor yang tidak sedikit mengingat usaha peralatan olahraga. Namun usaha kami tetap memiliki kelebihan sebagai daya saing dengan competitor yaitu harga yang terjangkau, kualittas barang yang terjamin, lokasi yang strategis dan mudahnya akses untuk mencapai tempat kami.

D.    Targeting dan Program pemasaran
1.      Targetting
Yang menjadi target market adalah pecinta olahraga, penduduk sekitar lingkungan usaha, dan semua kalangan masyarakat.
2.      Program Pemasaran
Ø  Tingkat pelayanan
                        Dalam hal pelayanan toko kami memberikan pelayanan untuk                                  kenyamanan pelangaan dalam memilih suatu barang
Ø  Penetapan harga
Penetapan harga yang akan dilakukan adalah dengan menetapkan               harga berdasarkan tingkat keberlangsungan usaha, dimana kami
mencari keuntungan yang relative sehingga dapat menjalankan
usaha secara meningkatkan pangsa pasar.
Ø  Kegiatan promosi
                        Beberapa kegiatan promosi yang dilakukan adalah dengan melalui                           promosi di media massa cetak serta leaflet dan dari mouth to
 mouth advertising.

















BAB V
ASPEK TEKNIS DAN OPERASI



A.    Rencana pengembangan
1.      Evaluasi Lokasi
Rencana operasi operasional usaha akan ditempatkan didaerah yang memenuhi syarat sebagai berikut:
Ø  Lokasi dekat dengan Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Kudus dan Universitas Muria Kudus(UMK).
Ø  Lokasi dekat dengan pusat keramaian atau kegiatan
Lokasi yang kami prioritaskan adalah di jalan kudus-colo
B.     Sarana dan prasarana
   Untuk menunjang kenyamanan para pelanggan kami menyediakan sarana dan prasarana seperti berikut ini:
1.      WC
2.      CHASIRE
3.      Fitting room
4.      Gudang
5.      Tempat Parkir
6.      Kamar Mandiri
7.      AC
8.      KACA
      Sedangkan untuk prasarana nya kami menggunakan gedung ruko seluas 7x15 m2






 






BAB VI
ASPEK KEUANGAN



A.    Modal Awal
1.       Peralatan:
Meja dan kursi                                          =Rp  5.000.000
Hanger                                                      =Rp     400.000
Kaca                                                          =Rp     500.000
Rak pakaian                                              =Rp   7.000.000
Rak sepatu                                                =Rp   4.000.000
Mesin kasir                                                =Rp   2.000.000
Meja kasir                                                  =Rp   1.000.000
Manequine                                                =Rp   1.000.000
Kerangjang bola                                        =Rp   1.500.000
Tempat sampah                                         =Rp      100.000
Peralatan kebersihan                                 =Rp      300.000
Toilet set                                                   =Rp   3.000.000
Air conditioner                                          =Rp   3.000.000
Sound system                                            =Rp   2.000.000
Renovasi tempat                                       =Rp 15.000.000


Total modal awal                                      =Rp 45.800.000


      Peralatan mengalami penyusutan selama 5 tahun dan memiliki nilai residu sebesar Rp. 800.000. Dengan metode penyusutan garis lurus biaya penyusutan pertahun (Rp 45.800.000-Rp. 800.000)/5=
Rp 8.000.000 pertahun.

2.      Proyeksi pendapatan:
Pendapatan perhari                                   =Rp.    1.500.000
Pendapatan perbulan                                 =Rp.  45.000.000
Pendapatan pertahun                                =Rp.540.000.000








B.      Biaya-biaya:
Sewa tempat                                             = Rp  10.000.000
Security                                                     = Rp    5.000.000
Pegawai toko                                            = Rp  11.000.000
Kasir                                                          = Rp    4.400.000
Listrik dan telepon                                    = Rp    2.000.000
Jumlah                                                       =Rp  32.400.000
     
      Jumlah Rp 32.400.000 merupakan biaya yang di keluarkan selama satu bulan sebelum ditambah dengan penyusutan peralatan, dengan asumsi bahwa tanpa ada kenaikan biaya operasional. Sehingga total biaya setiap tahun adalah (Rp 32.400.000 x 12 bulan) + Penyusutan Peralatan pertahun (Rp 8.000.000)
= Rp 388.800.000 + Rp 8.000.000= Rp 396.800.000
Jadi diperoleh total biaya Rp 396.800.000/ tahun.

C.    Perkiraan Laba/Rugi (laba kotor) pertahun
      Perhitungan laba/rugi yaitu dengan menghitung selisih dari pendapatan dengan pengeluaran. Adapun perkiraan laba/rugi pada tahun pertama dan keempat adalah sama. Adapun perkiraan pada tahun kelima adalah di tambah dengan nilai residu sebesar Rp 800.000. Sehingga perkiraanya adalah sebagai berikut :

Laba/Rugi = Pendapatan Pengeluaran
                   =Rp 540.000.000 – Rp 396.800.000
                   =Rp 143.200.000
      Jadi perkiraan laba pada tahun pertama dan keempat diperoleh Rp 143.200.000.  Adapun perkiraan laba pada tahun kelima adalah Rp 143.200.000 + Rp 800.000 diperoleh hasil Rp 144.000.000.

D.    Perkiraan laba/rugi setelah Pajak(laba bersih)/EAT
Perkiraan laba bersih merupakan laba kotor di kurangi dengan pajak. Dalam perencanaan kali ini, saya asumsikan pajak pertahun sama dengan 20%. Untuk perhitungan pada tahun pertama dan keempat adalah sama.

EAT      =Laba – (Laba x Pajak) pertahun
=Rp 143.200.000 – (Rp 143.200.000 x 20%)
=Rp 143.200.000– Rp 28.640.000
=Rp 114.560.000.

Jadi perkiraan laba setelah pajak pada tahun pertama dan keempat diperoleh
Rp 114.560.000. Adapun perkiraan laba setelah pajak pada tahun kelima adalah sebagai berikut :

EAT      =Laba – (Laba x Pajak) pertahun
=Rp 144.000.000 – (Rp 144.000.000 x 20%)
=Rp 144.000.000– Rp 28.800.000
= Rp 115.200.000
Jadi pada tahun kelima diperoleh laba setelah pajak sebesar Rp 115.200.000

E.     Perhitungan Arus Kas Bersih
Perhitungan Arus kas bersih merupakan laba bersih ditambah dengan penyusutan. Adapun perhitungannya bisa dilihat pada table berikut :
Perhitungan Arus Kas Bersih Selama Umur Ekonomis( 5 tahun )
Keterangan
1
2
3
4
5
Pendapatan:
Asumsi pendapatan

 Nilai residu


540.000.000

-



540.000.000

-


540.000.000

-


540.000.000

-


540.000.000

       800.000
Total pendapatan

540.000.000
540.000.000
540.000.000
540.000.000


540.800.000
Biaya:

Operasional

Penyusutan



388.800.000

8.000.000


388.800.000

8.000.000


388.800.000

8.000.000


388.800.000

8.000.000


388.800.000

8.000.000
Total biaya
396.800.000
396.800.000
396.800.000
396.800.000
396.800.000
Laba kotor
143.200.000
143.200.000
143.200.000
143.200.000
144.000.000
Pajak (20%)
28.640.000
28.640.000
28.640.000
28.640.000
28.800.000
Laba bersih
114.560.000
114.560.000
114.560.000
114.560.000
115.200.000
Arus kas bersih
122.560.000
122.560.000
122.560.000
122.560.000
123.200.000


F.      Perhitungan Kelayakan Usaha

Ø  Metode Return On Investment ( ROI ) 
ROI= (Laba Usaha / Total Harta) x 100%
        =( Rp 122.560.000/ 45.800.000 ) x100%
        =267,598 % / tahun
Jadi total  harta yang di investasikan untuk usaha menghasilkan laba sebesar 267,598 % selama setahun.

Ø  Metode Net Present Value( NPV ) dan IRR
PV AKB     = AKB (1/ 1+ i) n
PV AKB     = Present Value Arus Kas Bersih
AKB            =  Arus Kas Bersih ( Laba Bersih + Penyusutan )
(1/ 1+ i) n     = Discount Faktor( DF )
 I               = Tingkat Bunga
n              = Banyak Periode ( tahun )

Tingkat  suku bunga (interest rate) kredit bank pertahun 16 %  berbanding 20 %

Tahun ke
Investasi (I)
Arus Kas Bersih (AKB)
DF 16 %
Present Value Investasi (PVI)
Present Value AKB
DF 20%
Present Value AKB
0
45.800.000

1
45.800.000

1

1

122.560.000
0,8621

105.658.976
0,8333
102.129.248
2

122.560.000
0,7432

91.086.592
0,6944
85.105.664
3

122.560.000
0,6406

78.511.936
0,5787
70.925.472
4

122.560.000
0,5523

67.689.888
0,4823
59.110.688
5

123.200.000
0,4761

58.655.520
0,4019
49.514.080
jumlah



45.800.000
333.913.024

366.785.132

Dengan demikian besar NPV dan IRR sebagai berikut :
NPV1 =PVAKB – PVI
           = 333.913.024 - 45.800.000
           = 288.113.024
NPV2 = PVAKB – PVI
          =366.785.132- 45.800.000
          =320.985.132

IRR = i1 +[NPV1 /(NPV1+NPV2)](i2- i1)
IRR =(0,16)+[288.133.024/(288.133.024 +320.985.132)] (0,20 - 0,16)
IRR=0,16+(288.133.024/609.118.156)(0,04)
IRR=0,16+0,473(0,04)
IRR= 0,17892 =17,892 > 16 %

        Karena IRR sebesar  0,17892 dan lebih besar dari pada tingkat suku bunga kredit bank (I = 16 %), usaha layak untuk di teruskan dan bahkan mungkin diberi kucuran kredit bank sebagai tambahan modal usaha.

Ø  Metode break Even Poin (BEP)
BEP =  Rp 45.800.000/ Rp 144.000.000
      =0,31805 tahun.
Jadi BEP sebesar 3,81 atau 3 bulan 24-25 hari.

Ø  Metode PP/PBP (payback periode)
PP= (investasi/kas bersih pertahun) x 1 tahun
      Adapun perhitungan PP dapat dilihat pada tabel berikut :


Tahun ke
Investasi
EAT
Penyusutan
Arus Kas Bersih
PP
1
45.800.000
114.560.000
8.000.000
122.560.000
0,44712
2

114.560.000
8.000.000
122.560.000
0,44712
3

114.560.000
8.000.000
122.560.000
0,44712
4

114.560.000
8.000.000
122.560.000
0,44712
5

115.200.000
8.000.000
123.200.000
0,44480


        Dari tabel diatas diperoleh hasil  PP pada tahun pertama sampai  tahun ke empat = 0,44712 tahun atau 5 bulan 10-11 hari. Sedangkan PP pada tahun kelima diperoleh 0,44480 tahun atau 5 bulan 10 hari. Berdasarkan data diatas merupakan usaha yang layak diterima karena keduanya mempunyai tingkat pengembalian investasi dengan waktu lebih pendek dari  pada umur ekonomis yaitu 5 tahun.

Ø  Metode ARR (Average Rate Of  Return)
ARR =(Rata-rata EAT/Rata- Investasi) x 100%
Rata-rata EAT = Total EAT/ Umur Ekonomis
Rata-rata investasi = investasi/2

Tahun ke
EAT
Penyusutan
Kas bersih
1
114.560.000
8.000.000
122.560.000
2
114.560.000
8.000.000
122.560.000
3
114.560.000
8.000.000
122.560.000
4
114.560.000
8.000.000
122.560.000
5
115.200.000
8.000.000
123.200.000
total
573.440.000




Rata-rata EAT = Total EAT/ Umur Ekonomis
                           =Rp  573.440.000 /5 tahun
                           =Rp 114.668.000 pertahun
Rata-rata investasi = investasi/2
                                   =Rp 45.800.000/2
                                    =Rp 22.900.000.

ARR =(Rata-rata EAT/Rata- Investasi) x 100%
        = Rp 114.668.000/ Rp 22.900.000
        = 5,007335%














BAB VI
ASPEK EKONOMI DAN SOSIAL

A.     Penyerapan  Tenaga Kerja
Tenaga kerja yang di butuhkan sebanyak 9 orang terdiri dari 2 orang  kasir, 5 orang pelayan toko, dan 2 orang securities. Dengan terserapnya tenaga kerja ditoko kami akan membantu keluarga dari tenaga kerja toko kami.
B.     Dampak terhadap Lingkungan Masyarakat
Toko kami cukup membantu warga sekitar karena pegawai toko kami berasal dari Lingkungan masyarakat sekitar toko yang dianggap mampu bekerja di toko kami.
















BAB VII

KESIMPULAN

          Dari hasil analisis beberapa faktor, usaha toko perlatan olahraga ini mampu memberikan hasil yang sangat baik dan layak untuk dijalankan. Karena kebutuhan masyarakat akan barang-barang olahraga semakin banyak serta persaingan yang belum terlalu kompetitif,sehingga kodisi tersebutakan baik untuk di jadikan peluang usaha dan untuk mendapatkan keuntungan







1 comment:

  1. numpang promote ya min ^^
    buat kamu yang lagi bosan dan ingin mengisi waktu luang dengan menambah penghasilan yuk gabung di di situs kami www.fanspoker.com
    kesempatan menang lebih besar yakin ngak nyesel deh ^^,di tunggu ya.
    || WA : +855964283802 || LINE : +855964283802 ||

    ReplyDelete